Senin, 17 Januari 2011

Pasta Spoon, Sendok Praktis Pengangkat Pasta


Suka membuat pasta? Pastinya alat satu ini bisa menjadi andalan anda di dapur. Tak hanya sekedar mempermudah dalam mengambil pasta. Mie ataupun sayur juga bisa loh. Praktis pula merawatnya. Mau tahu. Simak yuk!

Jika anda hobi membuat pasta. Sendok pasta bergerigi seperti ini tentulah sangat diperlukan. Jika dulu ingin mengambil pasta atau mie menggunakan garpu atau alat pencapit. Kini telah ada sendok pasta dengan bentuk gerigi yang unik, dan terbuat dari berbagai jenis bahan.

Sendok pasta atau pasta spoon ini terbuat dari stainless stell, adapun yang dari bahan kayu dan plastik yang berwarna-warni, sehingga lebih digemari. Tidak cuma itu jika dulu bentuknya itu-itu saja, kini sendok pasta memiliki hiasan unik, cantik dan menawan pada ujung pegangannya.

Tidak sedikit dari anda yang repot jika mengambil hidangan pasta atau berbahan dasar mie. Berantakan atau repot menjadi kendala untuk meletakan pada piring. Namun dengan sendok khusus pasta ini, membantu anda mengambil pasta dengan mudah, tanpa takut berantakan atau terjatuh.

Cara memakainyapun sangat mudah, sama dengan cara anda menggunakan sendok normalnya. Karena bentuknya yang bergerigi, maka mempermudah anda untuk pengambilam pasta ataupun mie. Sehingga mie atau pasta yang berada pada sendok ini tidak mudah jatuh.

Untuk membersihkan juga mudah, tinggal digosok dengan busa lembut dan air sabun hangat lalu dikeringkan. Jika anda ingin memiliki pasta spoon ini. Anda bisa mendapatkannya dipasar swalayan besar di bagian peralatan dapur atau di toko khusus penjual alat-alat dapur.



Tidak ada komentar:

The Body Shop Matte Clay Skin Clarifying Foundation (034-Japanese Maple)

The Body Shop Matte Clay Skin Clarifying Foundation (034 – JAPANESE MAPLE)  Hola...  Hai... ciwi-ciwi! Apa kabarnya hari ini? S...