Senin, 31 Januari 2011

Lemon Efektif Membersihkan Saluran Pencernaan Anda.

foto :
Buah lemon biasanya digunakan untuk membuat minuman. Rasanya asam dan menyegarkan
kadang dijadikan sebagai penyedap masakan. Tidak hanya memiliki rasa dan aroma yang khas, namun juga terdapat manfaatnya yang cukup banyak. Apa saja sih?

Tidak sedikit orang memanfaatkan buah berkulit kuning ini. Rasanya yang masam justrus banyak diminati sebagian orang untuk dijadikan rasa asam alami pada masakan. Air perasannyapun dapat dijadikan sebagai penghilang bau amis pada ikan.

Lemon dengan nama latin Citrus X Limon, memiliki nutrisi vitamin C yang cukup tinggi. Sehingga sangat dibutuhkan oleh tubuh sebagai sistem imun yang dapat menangkal virus yang menyebabkan influenza. karena lemon memiliki sifat antibakteri yang ampuh mengusir virus dan dapat mengurangi resiko infeksi pada saluran pencernaan.

Minum segelas perasan lemon setiap pagi, sangat dianjurkan. Dengan campuran air hangat, sehingga efektif untuk membersihkan saluran pencernaan, membersihkan darah dalam tubuh dan juga dapat menghilangkan racun pada tubuh yang dikeluarkan bersama urine.

Tidak hanya itu saja manfaat yang diberikan buah berbentuk oval ini. Aromanya yang khas, harum menggoda. Dapat anda jadikan sebagai aroma terapi yang memberikan kesegaran dan dapat menciptakan perasaan tenang, sehingga dapat memberikan rasa percaya diri yang lebih.

Nah, bagi anda yang tengah bermasalah dengan saluran pencernaan, mulailah dari sekarang untuk mengkonsumsi hidangan dengan perasan lemon atau dapat juga anda jadikan minuman hangat sebagai teman cookies anda di sore hari.



Tidak ada komentar:

The Body Shop Matte Clay Skin Clarifying Foundation (034-Japanese Maple)

The Body Shop Matte Clay Skin Clarifying Foundation (034 – JAPANESE MAPLE)  Hola...  Hai... ciwi-ciwi! Apa kabarnya hari ini? S...